Pernahkan diantara para pembaca tulisan ini merasakan gundah gulana tanpa sebab ? Atau mengingat peristiwa dimana episodenya diputar beberapa seri, diwaktu yang sama. Dan pastinya bikin kepala pusing.

Sambil ditemani televisi yang stasiunnya (kalo boleh disebut channelnya sih RCTI) menayangkan film detektif agen rahasia laki-laki dengan gaya aristokrat konyol yang didampingi agen rahasia wanita yang tampil macho, dan judul filmnya masih gak jelas. Catatan kecil ini dibuat karena penulis baru saja mengalami beberapa kilasan peristiwa yang terjadi dalam pikiran dalam satu kesatuan waktu. Yups, bukan secara berurutan namun ledakan ingatan akan peristiwa dalam pikiran bagaikan diputar dalam waktu yang bersamaan.

Masih tetap membahas kejadian yang barusa saja penulis alami di warung kopi kawasan pasar Pucang Surabaya yang sederhana kali ini ada sedikit kejutan. Awalnya sih niatnya hanya datang bersama seorang sahabat  untuk tukar  data guna kepentingan pembuatan proyek kecil-kecilan yang dibikin karena mengisi kekosongan, dan bukan karena orderan.  Dan sambil menanti proses tukar data, pembicaraan serius sambil diselingi canda tawa, serta ditemani segelas (bukan secangkir) kopi susu yang merupakan minuman hangat pertama sore itu untuk berbuka puasa.

Hingga datanglah seorang kawan menekami kami ini dua makhluk Tuhan yang lagi mangkir nggak sholat tarawih, dan kawan ini identitas serta gender sengaja penulis tidak sebutkan untuk melindungi keamanan. Kawan kami hingga saat tulisan ini dibuat masih saja berkutat dengan masalah dilema cinta dan ironis hidup yang dilihat semakin kompleks dan ruwet.

Ayo Baca Lanjutannya READ MORE